• Jelajahi

    Copyright © PORTALMILITER.COM | BERITA INDONESIA TERKINI, BERITA HARI INI
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Digitalisasi Layanan Publik Dan Reflikasi Unit Saber Hoak, Eka Nandang " Pemkab Sukabumi Siap Bersinergi"

    PORTALMILITER.COM
    Selasa, 07 Maret 2023, 06:13 WIB Last Updated 2023-03-06T23:14:49Z

     


    Portalmiliter | Sukabumi,-Kepala Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian Kabupaten Sukabumi didampingi Kabid Informasi dan Komunikasi Publik mengikuti Pembukaan Tranformasi Digital Pada Layanan Publik dan Penandatanganan Perjanjian Kerjasama Replikasi Unit Saber Hoaks di Daerah. Acara tersebut dilaksanakan di Hotel Santika Garut Jl. Cipanas Baru Pananjung Kecamatan Tarogong Kaler Kabupaten Garut, Senin (06/03/2023).


    Transformasi Digital pada Layanan Publik dimaksudkan untuk menyinergikan perencanaan pemerintah pusat dan pemerintah daerah provinsi serta Kabupaten/Kota se Jawa Barat khususnya pada bidang Komunikasi Informatika, Statistik dan Persandian, atas hal itu Diskominfo Jabar  akan menyelenggarakan  Forum yang mengusung tema "transformasi digital layanan publik" yang diikuti oleh 27 Kepala Diskominfo Se-Kabupaten/Kota di Jawa Barat.


    Sekda Provinsi Jabar, Setiawan Wangsaatmaja, menegaskan bahwa dibentuknya forum ini untuk menjawab kebutuhan kemajuan IPTEK dan berfikir kreatif inovatif 


    "Saya berharap seluruh OPD di Jabar bisa lebih meningkatkan kreatifitas serta memberikan pelayanan publik secara digital, kedepan harus mempunyai inovasi dan visi yang jelas serta semua mempunyai kreasi tersendiri" jelasnya 


    Di tempat yang sama Kepala Diskominfo Jabar, Ika Mardiah, memamparkan tentang Jabar digital tranformation untuk mewujudkan Jabar Juara serta  mendukung pelayanan masyarakat dan pengambilan kebijakan yang responsif, adaptif, dan inovatif.


    " Karena itu saya berharap Diskominfo Jabar bisa berkolaborasi dengan Diskominfo Kabupaten/kota, 

    Kita akan meng aplikasi dan mereplikasi  apa yang sudah bagus di kabupaten/kota lain, untuk diketahui Jabar digital tranformation timeline pada tahun 2008 kita melaunching aplikasi e-goverment merupakan yang pertama dari provinsi lainnya, ditahun 2014 kita mengimplementasi e- katalog dan 2018 menginisiasi aplikasi desa digital" terangnya.


    Sementara itu, usai mengikuti acara, Kepala Diskominfo Kab Sukabumi Eka Nandang Nugraha mengatakan bahwa Pemkab Sukabumi sangat mendukung dan siap bersinergi untuk percepatan Transformasi Digital layanan publik.


    " Sebagaimana sering kita bahas bersama, transformasi digital layanan publik akan  Mewujudkan pengambilan kebijakan berbasis data data dan tentu dengan teknologi digital akan mempermudah  layanan masyarakat" ujarnya.


    Berkenaan dengan Replikasi Unit Saber Hoaks di Daerah, Eka Nandang menyebutkan hal tersebut akan menguatkan koordinasi, kemitraan dan kerja kolektif antar pemprov dengan pemerintah daerah Kabupaten/ Kota


    "Ada  beberapa hal penting dari program replikasi unit saber hoaks yakni  penguatan edukasi tentang   literasi digital, penguatan layanan aspirasi publik serta tindak lanjut pengelolaan pengaduan masyarakat" pungkasnya


    Sebagaimana agenda kegiatan, dalam acara tersebut dilaksanakan penandatanganan perjanjian kerjasama pembentukan Unit Saber Hoax Daerah termasuk di Kabupaten Sukabumi. 

    ( Dedi S )

    Komentar

    Tampilkan

    Berita Terbaru