• Jelajahi

    Copyright © PORTALMILITER.COM | BERITA INDONESIA TERKINI, BERITA HARI INI
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Komisi IV DPRD Kabupaten Sukabumi Menegaskan Komitmennya Mengawal Pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis (MBG)

    PORTALMILITER.COM
    Rabu, 21 Januari 2026, 21:48 WIB Last Updated 2026-01-21T14:50:48Z

     

    PortalMiliter  | Sukabumi,- Komisi IV DPRD Kabupaten Sukabumi menegaskan komitmennya mengawal pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis (MBG) agar tetap sejalan dengan tujuan nasional, yakni peningkatan gizi generasi muda sekaligus penguatan ekonomi masyarakat bawah.

     

    Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Sukabumi, Ferry Supriyadi S.H, menekankan bahwa MBG bukan sekadar agenda pemenuhan pangan anak-anak, melainkan bagian dari strategi besar negara dalam menyiapkan generasi emas menuju Indonesia Emas 2045.

    “Tujuan utama MBG ini adalah bagaimana negara mempersiapkan calon generasi masa depan dari sisi gizi, sehingga mereka siap bersaing menjelang Indonesia Emas 2045,”ungkap Ferry, Rabu (21/01/2026).

     

    Selain aspek gizi, Ferry menegaskan MBG juga memiliki misi strategis lain, yakni menggerakkan roda perekonomian masyarakat di tingkat bawah. Petani lokal, pedagang kecil, dan pelaku usaha mikro diharapkan dapat terlibat langsung sebagai pemasok bahan pangan bagi dapur MBG.

     

    Ferry mengaku prihatin masih ada satuan pelayanan pemenuhan gizi (SPPG) yang menggunakan produk buah dan sayur impor. Menurutnya, praktik tersebut bertentangan dengan semangat dasar MBG dan merugikan petani lokal.

     

    “Kami mengutuk keras penggunaan produk impor. Itu sama saja tidak memberi ruang bagi petani lokal untuk berkembang. Yang diuntungkan justru importir dan negara lain,”ujarnya.

     

    Ferry menekankan Indonesia memiliki kekayaan pangan lokal yang melimpah, sehingga tidak ada alasan bergantung pada produk impor. “Kalau ada pisang, gunakan pisang. Ada melon, gunakan melon. Dengan begitu, kita bisa meningkatkan penggunaan produk lokal sekaligus mendorong pertumbuhan ekonomi dari bawah,” paparnya.

     

    Ke depan, Komisi IV DPRD Kabupaten Sukabumi berkomitmen bersikap tegas dalam mengawal kebijakan tersebut. Ferry memastikan pihaknya akan terus mengingatkan agar seluruh SPPG konsisten menggunakan bahan pangan lokal demi kemajuan petani dan penguatan ekonomi masyarakat kecil.

     

    “Kami akan tegas menyampaikan ini, supaya setiap SPPG tidak lagi menggunakan buah dan sayur impor, tetapi beralih sepenuhnya ke produk lokal,” tandasnya.

    ( ADV )

    Komentar

    Tampilkan

    Berita Terbaru